Jumat, 22 Maret 2013

Ricky jo, presenter bola Menutup mata untuk selama lamanya


Suasana duka tampak menyelimuti rumah almarhum presenter olahraga Ricky Johannes atau akrab disapa Ricky Jo. Seperti diketahui pria yang pernah menjadi vokalis band Emerald ini menghembuskan napas terakhir setelah mengalami serangan jantung pada Jumat sore, 22 Maret 2013.

Sejak semalam, sejumlah kerabat dari kalangan selebritas berdatangan ke kediaman Ricky di Perumahan Pondok Kelapa Indah, Jakarta Timur. Mereka di antaranya Yana Julio dan Agus Wisman.

Sementara pada pagi hari ini, belum tampak rekan-rekan Ricky dari kalangan selebritas yang datang. Hanya kerabat dan beberapa tetangga terlihat melayat ke rumah duka. Meski demikian, isak tangis masih terdengar dari dalam kediaman.




Seperti diketahui Ricky Jo meninggal di RS MMC, Kuningan. Salah satu rekan kerjanya sekaligus orang terakhir yang bersama korban, Hany, menuturkan kronologi kejadian. "Dari rumah memang berangkat untuk meeting di Setiabudi tapi nggak jadi, macet. Akhirnya pindah ke Epicentrum," kata Hany saat ditemui di RS MMC, Kuningan.

Saat itu, Ricky hanya seorang diri. Ia sempat berhenti di SPBU daerah Casablanca selama sekitar 30 menit, mengeluh dadanya sakit. Ia bahkan sempat menelepon Hany untuk menceritakan kondisinya. "Saya tanya bisa terus jalan atau nggak. Dia jawab, 'Bisa jalan'," ujar Hany.

Hany yang saat itu masih di rumah, akhirnya menyusul. Ricky sempat menyelesaikan meeting-nya saat itu, sekitar pukul 16.00 WIB. Selesai meeting, lagi-lagi ia mengeluhkan sakit dada. Ia sampai dibawa menaiki kursi roda menuju taksi.  "Dia kejang di taksi, saya tahan. Sudah lemas, dia bersandar ke saya," kata Hany lagi.

Setelah itu, presenter olah raga itu pun dibawa ke UGD RS MMC. Dokter sudah mengupayakan alat pemacu jantung, namun gagal.

Akhirnya, Ricky menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 17.00 WIB. Sebelum sakit, menurut Hany, Ricky hanya mengonsumsi nasi goreng dan meminum teh. "Nggak ada kegiatan olah raga," katanya.


sumber:
viva.co.id

0 komentar:

Posting Komentar